Memasang Motherboard pada Casing
Motherboard dipasang ke casing dengan sekerup dan dudukan (standoff). Cara pemasangannya sebagai berikut:
- Tentukan posisi lubang untuk setiap dudukan plastik dan logam. Lubang untuk dudukan logam (metal spacer) ditandai dengan cincin pada tepi lubang.
- Pasang dudukan logam atau plastik pada tray casing sesuai dengan posisi setiap lubang dudukan yang sesuai pada motherboard.
- Tempatkan motherboard pada tray casing sehinga kepala dudukan keluar dari lubang pada motherboard. Pasang sekerup pengunci pada setiap dudukan logam.
- Pasang bingkai port I/O (I/O sheild) pada motherboard jika ada.
- Pasang tray casing yang sudah terpasang motherboard pada casing dan kunci dengan sekerup.
Memasang Kabel Motherboard dan Casing
Setelah motherboard terpasang di casing langkah selanjutnya adalah memasang kabel I/O pada motherboard dan panel dengan casing.
- Pasang kabel data untuk floppy drive pada konektor pengontrol floppy di motherboard
- Pasang kabel IDE untuk pada konektor IDE primary dan secondary pada motherboard.
- Untuk motherboard non ATX. Pasang kabel port serial dan pararel pada konektor di motherboard. Perhatikan posisi pin 1 untuk memasang.
- Pada bagian belakang casing terdapat lubang untuk memasang port tambahan jenis non slot. Buka sekerup pengunci pelat tertutup lubang port lalumasukkan port konektor yang ingin dipasang dan pasang sekerup kembali.
- Bila port mouse belum tersedia di belakang casing maka card konektor mouse harus dipasang lalu dihubungkan dengan konektor mouse pada motherboard.
- Hubungan kabel konektor dari switch di panel depan casing, LED, speaker internal dan port yang terpasang di depan casing bila ada ke motherboard. Periksa diagram motherboard untuk mencari lokasi konektor yang tepat.
Tugas DKK1 :
- Sebutkan beberapa peralatan dan bahan yang dibutuhkan dalam perakitan personal computer!
- Jelaskan teknik pemasangan processor pada sebuah motherboard, berikut dengan heatsink (pendinginnya)!
- Jelaskan teknik pemasangan RAM ke dalam motherboard!
- Jelaskan teknik pemasangan Motherboard ke dalam casing ATX!
- Jelaskan tekhnik pemasangan Harddisk dan Floppy drive ke dalam casing ATX!
0 komentar on Memasang Motherboard pada Casing :
Post a Comment and Don't Spam!
Jika menurut kalian Artikel saya bermanfaat Silahkan Share ke Facebook, Twitter, Blog, atc Tetapi Tolong Cantumkan Link Sumber Blog saya.
Hargailah Karya Orang Lain.
Dan Juga Silahkan kalian Copas Artikel Saya Tapi dimohonkan untuk menghargai karya saya dengan cara untuk tidak menghapus tanda seperti ini =>
Read more : http://critical-software.blogspot.com/#ixzz20Ow8lqVY
Follow us: @Rivaldy_Oxf on Twitter | RivaldycBlogger on Facebook
.
Thanks.
Jangan Lupa Untuk meninggalkan Jejak keberadaan anda dengan Like artikel & FP kami :)
__________________________________________________
Gunakanlah Bahasa Yang Sopan , Santun dan sewajar.nya :)
DAN JANGAN MALU UNTUK BERKOMENTAR GAN!! :)